TINGKAT KEMANDIRIAN LANSIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN ADL

Dewi, Ni Luh Yuni Indra (2020) TINGKAT KEMANDIRIAN LANSIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN ADL. Bachelor (S1) thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN WIRA MEDIKA BALI.

[img] Text (FULL TEXT ARTIKEL)
Ni Luh Yuni Indra Dewi.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (171kB)
[img] Text (FULL TEXT NASKAH LENGKAP)
LITERATURE REVIEW.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang : Usia lanjut (lansia) merupakan individu yang berusia 60 tahun atau lebih dimana pada umumnya memiliki tanda-tanda terjadinya penurunan fungsi-fungsi biologis, psikologis, sosial dan ekonomi. Lansia yang tidak mampu memenuhi kebutuhan aktifitas sehari-harinya sebagian besar lansia yang memiliki penyakit degeneratif karena proses penuaan.Tujuan : Mengidentifikasi tingkat kemandirian lansia dalam pemenuhan --kebutuhan ADL. Metode : Metode yang digunakan dalam telaah literatur review ini menggunakan artikel dalam database jurnal melalui media elektronik (internet) yang dipublikasikan mulai dari tahun 2015 sampai dengan 2020. Pencarian database yang digunakan dalam pencarian artikel yang relevan meliputi hasil penelitian yang berasal dari Google Scholar dan PubMed Central (PMC) yang dipublikasikan mulai tahun 2015 sampai dengan 2020 (Self Relience OR Kemandirian) AND (Elderley OR lansia) AND (Aktifitas sehari-hari OR Activity Daily Living). Terdapat 16 artikel yang diperoleh dari hasil pencarian yang menyerupai kata kunci penelitian ini dan hanya 10 artikel diantaranya yang memenuhi kriteria tahun publish artikel dari tahun 2015-2020 tujuan dan kesesuaian topik. artikel yang memppunyai pembahasan ADL lansia, artrikel yang membahas tentang kemandirian lansia dan artikel yang diambil merupakan artikel asli (full text), sehingga data yang disajikan lengkap dan memudahkan dalam penelaahan penelitian. Hasil : Pemenuhan kebutuhan ADL berada dalam kategori mandiri sedang atau lebih dari 50% yaitu tingkat kemandirian lansia dalam pemenuhan kebutuhan ADL terdapat perbedaan yang dikarenakan adanya faktor usia, kelamin, pekerjaan, pendidikan, dan imobilisasi. Kesimpulan : Tingkat kemandirian lansia dalam pemenuhan kebutuhan ADL berada dalam kategori mandiri sedang yang dipengaruhi oleh faktor usia, kelamin, pekerjaan, pendidikan, dan imobilisasi.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kemandirian, Lansia, Activities Daily Living, ADL
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Sarjana > Keperawatan
Depositing User: Putu Mega
Date Deposited: 22 Jun 2021 23:16
Last Modified: 22 Jun 2021 23:16
URI: http://repository.stikeswiramedika.ac.id/id/eprint/75

Actions (login required)

View Item View Item